25 Agustus 1609 Galileo Galilei Mendemonstrasikan Teleskop Pertama

Perangko Teleskop Galileo
(source: http://wikipedia.org)
Teleskop yang biasa kita kenal yaitu teleskop otptik adalah alat yang digunakan untuk memperbesar ukuran benda dan kecerahannya. Namun dalam ilmu Astronomi, selain teleskop optik, dikenal juga dengan teleskop radio. 

Teleskop optik atau dalam bentuk sederhananya teropong, dalam catatan sejak abad 4 SM sudah mulai digunakan untuk kelautan dan astronomi. Namun siapakah penemu teleskop optik ini..? Walaupun telah ada sejak sebelum masehi, tidak ada catatan dalam sejarah yang menjelaskan mengenai siapa penemu benda tersebut untuk pertama kalinya.



Kemudian 2 Oktober 1608, Hans Lippershey pernah mengajukan paten untuk teleskop dengan dua lensa di dalam tabung yang terbuat dari kayu yang diberi nama ”The Dutch Perspective Glass“. Teleskop ini hanya mampu melakukan tiga kali pembesaran. Namun sayang pengajuan paten gagal, karena di anggap oleh penilai sudah banyak dijumpai sebelumnya.

Galileo Galilei
(source: http://wikipedia.org)

Setahun berikutnya, yaitu tahun 1609, Galileo Galilei menciptakan sebuah teleskop yang kemudian disebut dengan teropong panggung, kemudian dikenal sebagai teropong 
Galileo. Jadi sebenarnya sebenarnya Galileo tidak menciptakan teleskop baru, hanya menyempurnakan. Dan saat itu sudah mampu melakukan pembesaran 32 kali.

Pada 25 Agustus 1609, ia mendemonstrasikan teleskop pada pembuat hukum dari Venesia. Selain itu, hasil kerjanya juga membuahkan hasil lain karena ada pedagang-pedagang yang memanfaatkan teleskopnya untuk keperluan pelayaran. Pengamatan astronominya pertama kali diterbitkan pada bulan Maret 1610, berjudul Sidereus Nuncius.

Dengan penemuan Teleskop ini, dunia Astronomi semakin berkembang, banyak planet dan bintang-bintang yang kemudian di temukan. Amazing ..


Sumber Bacaan :

1. https://id.wikipedia.org/wiki/Teleskop

2. https://id.wikipedia.org/wiki/Galileo_Galilei

3. https://en.wikipedia.org/wiki/Hans_Lipperhey